Jumat, 21 Desember 2012

Pelangi Di Tengah Hujan

Hujan sore ini deras, Ay, dan aku nekat bermain di bawahnya.
Merasakan tetes demi tetesnya yang menusuk lembut kulitku
Menikmati dingin yang menyusup melalui pori-pori
Tapi aku suka

Mengendarai motor perlahan
Menerjang riak air yang tergenang di lubang-lubang aspal
Melawan angin yang berhembus tak kenal kasihan
Tapi aku tertawa gembira di tengahnya

Aku tak peduli walau make up di wajahku luntur
Tak peduli walau tatanan rambutku rusak dan berantakan
Membiarkan telapak kakiku telanjang tanpa high heels
Semua membuatku bahagia

Bahkan aku bernyanyi riang di antara derasnya
Mengabaikan puluhan pasang mata yang melihatku dari tempat-tempat berteduh

Kutolak payung yang terulur saat kuparkir motor di depan kantor
Untuk apa? Aku kan sudah basah?
Makian kesal dari teman-teman tak kuhiraukan
Aku tahu mereka cemas, tapi aku kan sedang senang?

Sambil bersenandung aku berganti pakaian
Memakai jaket untuk menghangatkanku
Duduk di meja kesayanganku dan membuka facebook
apa yang kudapat?

Coklat hangat kirimanmu membuatku melayang

Kutatap hujan yang masih turun di luar sana
Dan aku tahu kalau rinduku bersambut
Haaah... Hujan tak pernah membuatku bersedih
Seperti kamu, Rain...

Ditengah deras hujan kulihat pelangi :)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar