Rabu, 26 November 2014

Senja dan Kupu-kupu

Pada kepak sayap kupu-kupu senja ini
kutitipkan rindu untuk sebuah hati
rindu yang pada bilangan hari belum juga mati.

Membaringkan raga dalam pelukan ilalang
menatap bias jingga melamunkan kenang
dan aku masih merasa ada sesuatu yang hilang.

Untukmu yang menorehkan kisah pada masa lalu 
bisakah kau kembalikan waktu?
Tahukah kamu bagaimana rasanya merindu?





Tidak ada komentar:

Posting Komentar